GE Money mendirikan perwakilannya di Indonesia sejak tahun 1992 dengan nama GE Consumer Finance, dan mengadopsi merk global “GE Money” pada tahun 2005. PT GE Finance Indonesia (GE Money) beroperasi di 10 kota di Indonesia dan melayani lebih dari satu juta nasabah dengan menawarkan beragam kartu kredit dan solusi pembiayaan kendaraan bermotor. Kartu kredit yang ditawarkan adalah GE Money Shopping Card dan GE Money Gold Card. Pembiayaan kendaraan bermotor ditawarkan melalui PT. Astra Sedaya Finance (Mobil) dan Federal International Finance (Sepeda Motor), dan melalui kemitraan dengan PT. BMW Indonesia.
GE Money Indonesia adalah bagian dari GE Capital Global Banking yang berkomitmen untuk menjalankan portfolio pembiayaan yang bertanggung jawab dan berkelanjutan dan menjalankannya berdasarkan keahlian manajemen resiko dan analisa terbaik di dunia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar